Cara Simple Unprotect atau Menghilangkan Password ONLY PRINT File PDF
Sebenarnya File PDF yang diproteksi dan hanya bisa diprint tidak bisa dihack dengan cara apapun. Apalagi File PDF yang diproteksi saat membukanya. Jadi cara ini hanya berlaku untuk file yang diproteksi HANYA bisa PRINT saja:
Mungkin pada suatu hari, kita perlu mengedit dokumen PDF yang diproteksi tersebut, seperti ingin mengcrop, menutup teks, ataupun mengcopy isinya… Karena file itu diproteksi, kita tidak bisa melakukan semuanya selain hanya untuk diPRINT.
Thanks to PDF Printer Driver
Solusinya adalah, PDF Printer. Biasanya PDF Driver ini ada pada program-program PDF seperti Adobe Acrobat Reader tentunya.
Jadi, kalian install dulu Acrobat Reader dan nanti kalian akan menemukan PDF Printer pada opsi printer kalian.
Setelah PDF Printernya ada, maka kalian hanya perlu merecreate PDFnya dengan cara PRINT file PDF yang terproteksi tadi dengan printer PDF tersebut. Jika berhasil, maka nanti akan ada file PDF baru dengan isi yang sama tanpa proteksi apapun.
Simpel bukan? Tapi kenapa teksnya tidak bisa dipilih/diselect? Padahal yang asli bisa.
Ok, Jadi file yang baru hasil print PDF kita ini, akan berbentuk Image yang telah dipadukan. Semua teks jadi menyatu menjadi 1 buah gambar. Solusinya?
Kalian edit dengan OCR Text Recocnizer (saran, gunakan yang di Acrobat Reader). Hasilnya nanti, teks yang bersatu padu, jadi bisa dipilih/seleksi seperti sedia kala.
Edit dengan OCR pada Acrobat Reader (yang saya pakai versi terbaru Pro DC):
Kemudian setting dan pilih Recognize Text-nya:
Setelah itu, TARAA!! Teksnya kembali bisa dipilih seperti aslinya.
Note:
Keberhasilan OCR adalah tergantung dengan jelas atau tidaknya teks yang akan diconvert ya.